KUA Kebumen Berikan Bimbingan Spiritual bagi KPM PKH di Kutosari


Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kecamatan Kebumen mendapatkan bimbingan spiritual melalui Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) yang berkolaborasi dengan Kantor Urusan Agama (KUA) Kebumen.

Pembimbing spiritual dari KUA Kecamatan Kebumen, Solikhin,S.Pd.I,M.Pd, memberikan siraman rohani kepada 120 KPM PKH  Desa Kutosari, Selasa (6/2/2024).

Acara yang berlangsung di balai Desa Kutosari, Kecamatan Kebumen itu dihadiri pula oleh Kepala Desa Kutosari H.M Fadlan serta Koordinator PKH Kabupaten Kebumen Agus Faurizan, A.Md.Kom.


Kepala Desa Kutosari, H.M Fadlan dalam sambutanna memberikan himbauan kepada para KPM untuk mendukung segala kegiatan yang ada di desa serta harus tetap melaksanan  kewajiban sebagai warga negara Indonesia yaitu untuk taat pajak.

Pendamping PKH Desa Kutosari, Siti Machmudah, mengungkapkan bahwa dilaksanakannya bimbingan spiritual ini selain sebagai upaya perubahan perilaku KPM melalui pendekatan spiritual juga dalam rangka memperingati Isro' Mi'roj. 

"Kegiatan P2K2  berkolaborasi dengan KUA Kecamatan Kebumen sekaligus memperingati peringatan Isra  Miraj." kata Machmudah.

Pada kesempata itu juga pendamping memberikan sosialisasi terkait pencairan bantuan PKH dan Sembako/BPNT.


Inti acara bimbingan spiritual disampaikan oleh Solikhin,S.Pd.I,M.Pd. Beliau menyampaikan kepada seluruh  KPM PKH Desa Kutosari, untuk selalu bersyukur atas segala nikmat yang diberikan baik dengan ucapan maupun perbuatan. Ucapan dengan selalu membaca Hamdalah dan perbuatan dengan rajin beribadah kepada Allah SWT, serta meneladani sifat baik Nabi Muhammad SAW.

Korkab PKH Kabupaten Kebumen, Aguz Faurizan,A.Md.Kom di ahir acara mengingatkan kepada para KPM agar memanfaatkan bantuan sosial sesuai kebutuhan komponen yang ada.

(Reporter: Indri | Editor: Rachmat)


Posting Komentar